-->

PENGERTIAN QADA DAN QADAR

PENGERTIAN QADA DAN QADAR


Qada' adalah keputusan atau ketentuan Allah SWT terhadap semua makhluk-Nya atas segala sesuatu apa yang akan terjadi di dunia maupun di akhirat.

Qadar adalah segala ketentuan Allah SWT yang telah terjadi.

Atau kalau kita mau mengatakannya secara singkat. Qada adalah ketetapan Allah SWT atas makhluk-Nya sebelum terjadi, sedangkan Qadar adalah pelaksanaan dari ketetapan tersebut.

PENGERTIAN QADA DAN QADAR

Qada'  dan Qadar biasa disebut takdir.

Hal ini sudah dijelaskan dalam Surah al-Hadid ayat 22 bahwa tidak ada sesuatu kerusakan (bala bencana) yang ditimpakan di bumi, dan tidak pula yang menimpa diri kamu melainkan telah sedia ada di dalam kitab (pengetahuan kami) sebelum Kami menjadikannya, sesungguhnya yang demikian itu adalah amat mudah bagi Allah.

Jadi, apa yang sudah terjadi maupun yang belum terjadi pada diri kita sudah ada ketentuan dari Allah. Allah sudah merencanakan semuanya.

Hukum Alam atau hukum sebab akibat memang ada. Tetapi tidak mustahil bila qada dan qadar Allah tidak sesuai dengan hukum alam.

Karena Allah Maha Berkehendak dan Maha Pemberi Keputusan.

Di sisi lain Allah menghargai usaha yang dilakukan manusia. Cuma manusia tidak tahu apakah takdirnya tetap atau dapat berubah.

Oleh karena itu pada dasarnya takdir itu ada dua macam, yaitu: takdir mubham (pasti dan tetap) dan takdir mualaq (dapat berubah dengan ikhtiar).

Baca juga : Hukum Mengucapkan Sayyidina Saat Bershalawat.

Demikianlah pengertian qada dan qadar kami kutip dari buku Akidah Akhlaq untuk Mts kelas IX. Semoga bermanfaat.

Disqus Comments