-->

KEBENCIAN PENYEBAB KESENGSARAAN

Bila kebencian telah menguasai hati seseorang, maka ia akan menjadi sumber aneka penyakit hati dan perbuatan buruk lainnya. Hati akan amat mudah berburuk sangka. Selalu menilai buruk terhadap apa pun yang dilakukan, betapapun kebaikan yang diperbuat, selalu saja disikapi dengan kecurigaan. Raut muka akan enggan untuk tersenyum, bahkan terbentuk senyum sinis, memalingkan muka dengan sengaja, mendustakan kata-katanya. 

Pikiran berupaya mencari aib dan kekurangan serta merancang untuk mempermalukan dan merusak nama baiknya. Lebih jauh dari itu akan jatuh pula kepada dosa, ghibah, yaitu menyebarkan keburukan dan kekurangan demi memuaskan kebenciannya. Dan tidak berat pula untuk menyebar fitnah, untuk menghancurkan orang yang tidak disukainya. Sungguh perbuatan yang teramat keji dan nista.

Andaikata rasa dendam tidak terkendali, maka tindakan fisik akan menjadi biang kekejian yang lebih parah. Memukul, menghancurkan, membunuh, dan inilah sekarang yang banyak kita saksikan sehari-hari. Sungguh memilukan, sesama hamba Allah saling menghancurkan satu sama lain. (KH. AA Gym) 

Baca artikel berikutnya>>> CARA MENAHAN AMARAH


Disqus Comments